Senin, 29 Juli 2013
0 komentar

Rombongan SBY Disadap Di London


SBY di Sadap

Baru-baru ini dua buah media Australia menyampaikan bahwa rombongan indonesia bersama Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) telah disadap ketika menghadiri sebuah kongres KTT G20 yang diselenggarakan di London, Inggris pada bulan April 2009 silam. dua media yang dimaksud adalah Fairfax yang membawahi The Age dan The Sydney Morning Herald pada (26/7/2013). Atas pemberitaan dari negara kanguru tersebut bagaimana sikap dari Istana ?

Staf khusus Presiden Bidang Luar Negeri, Teuku Faizasyah menyampaikan bahwa pemerintah sejatinya sudah mengetahui sinyalemen atas tindakan penyadapan yang diperbuat oleh team dari Intelijen Inggris tersebut melalui media asing. Namun sampai saat ini pun belum didapati pernyataan dari pihak Inggris atas kejadian tersebut dan bahkan konfirmasi pembantahan.

Fauzi juga mengatakan bahwa apabila benar hal tersebut terjadi, penyadapan bukanlah sebuah tindakan yang patut dilakukan dalam sebuah kehidupan antar negara saabat. Namun mengapa Inggris melakukan hal tersebut ?

Penyadapan yang dilakukan oleh Inggris ini bisa dikatana sebagai sebuah tidakan yang cukup memalukan apalagi dalam Konferensi KTT tersebut, Inggris tengah menjadi tuan rumah KTT G20 yang bertempat di London. Menunjukkan betapa takutnya dan rasa ingin tahunya mereka kepada rombongan Indonesia.
Hal ini wajar jika mereka melakukan hal tersebut, karena memang tidak bisa dipungkiri lagi bahwa negara Indonesia saat ini menjadi negara yang tidak bisa dianggap remeh lagi, berbagai lini sektor di Indonesia tengah mengalami kemajuan yang cukup pesat, baik dari segi pertahanan militer, edukasi, sosial bahkan ekonomi pun tengah mengalami berbagai kemajuan.

0 komentar:

Posting Komentar

 
Toggle Footer
Top